top of page

Pure Heals Mask

  • by Nature Village
  • Nov 12, 2018
  • 3 min read

Sebagai Pecinta Masker jujur seneng banget di kirimin Masker dari Official Pure Heals Indonesia, Produk Masker dari negara ginseng ini pertama kali sampai di Indonesia dan di Jual di Gandaria city, saat Grand Launching banyak Beauty Blogger yang review dan bilang bahannya sangat aman karena alami, back to nature bahkan untuk kulit sensitive pun mereka memiliki uji klinis cap buat kulit yang sensitif dan mudah teriritasi, itu yang membuat aku sangat penasaran.

Natural , Dermatology tested , No animal testing

Bahan dan Proses pembuatannya tidak mengandung bahan kimia jadi penasaran kan?

.

memang rejeki lalu aku di kirimkan paket yang berisi 3 masker clay dan 1 masker sheet mereka,

untuk saat ini aku mau membahas manfaat dari semua masker tersebut dan juga first impressions aku untuk salah satu masker yang sudah aku gunakan,

Kita mulai dari masker sheet yang satu ini :

pureheals 9

1. Pure Heals Black Charcoal Mask - Seperti yang kita tau dan sering banget aku menggunakan masker charcoal karena secinta itu sebab fungsi utamanya untuk mengangkat kotoran yang terjebak dalam pori-pori muka kita, bukan terjebak nostalgia ya guys :P

mengecilkan pori-pori dan sangat cocok untuk wajah yang super berminyak karena dapat mengontrol minyak di wajah kita.

2. Pure Heals Masque Volcanique mask -Manfaatnya mengontrol sebum pada wajah kita , siapa sih yang gak kenal Ekstrak Volkanik terbesar di Korea yang terdapat di pulau Jeju? nah ini pun seperti charcoal memiliki manfaat membersihkan komedo dan mengecilkan pori-pori yang membandel memiliki mineral langkah yang bernutrisi memelihara kulit kita , mencerahkan dan menghaluskannya.

3. Pure Heals Masque Centella mask - Centella daun yang memiliki arti " menyembuhkan penyakit" berhubung aku pun pernah bahas soal manffat Centella Asiatica di Skincare Routine aku jadi kurang lebih aku sangat membutuhkannya, karena cocok dengan kulit aku yang mudah kemerahan dan sensitive, dan dapat membuat kulit menjadi elastis <3

4. Pure Heals Propolis 80 mask - kalau di atas manfaatnya dan kandungannya sering aku pakai di produk Skincare aku lainnya yang ini sedikit berbeda, aku belum pernah menggunakan kandungan Madu buat wajah aku sama sekali, karena jujur setau aku itu untuk kulit kering ( aku biasanya menggunakan madu untuk kulit body saja) tapi gpp mungkin kalian ada yang kulitnya super kering manfaatnya bagus banget selain menutrisi dan melebabkan juga bermanfaat untuk mengencangkan kulit kalian.

Kali ini yang sudah aku gunakan dan mau aku review itu adalah ........

Masque Volcanique

1 tube ini bisa di pakai berdua ya guys, tadinya mau aku simpan, tp ternyata mudah sekali kering dengan cepat setelah di oleskan di wajah jadi aku maskeran ini aku share sama mami aku :D lihat sebanyak ini

Agak kental seperti cream dan ada sedikit serbuk volkaniknya yang membuat masker ini mengering dengan cepat sekali, juga memiliki wangi yang kuat, bukan seperti volkanik sih tapi agak segar seperti jeruk , hmmmm tidak bisa di ungkapkan, mungkin kalian bisa coba sendiri beli ke gandaria city :D

Cara Pemakaian :

1. cuci muka , gunakan toner hingga wajah bersih

2. aplikasikan merata masker tsb

3. diamkan sekitar 10 - 20 menit

4. lalu di bilas dengan air hingga bersih ( saat di bilas sejujurnya ad serbuk yang aku gosokkan terlalu keras kewajah, jadi agak teriritasi - keasikan gosok)

First impressions dari aku :

1. jangan sampai kalian gosok sekuat mungkin saat di bilas karena akan kemerahan, tapi over all setelah di lap dengan handuk dan di diamkan beberapa saat ( tetap menggunakan skincare ) kemerahannya akan memudar dan wajah jadi halus.

2. pori-pori jauh lebih bersih dan yang pasti muka lebih kering namun tetap lembab ya

kesokannya aku merasa wajah jadi lebih bersih di bagian bagian tertentu.

3. yess aku approve masker ini

Untuk yang lainnya akan aku lanjut tulis nanti ya kalau aku sudah coba, kemungkinan tidak secepat itu nanti aku cobanya, pelan-pelan karena stock masker aku sangat berlimpah, :D tapi wajah cuma satu , >,< sekian review singkat aku untuk Pure Heals by Nature Village, semoga bermanfaat guys.


Comments


Recent Posts
Archive
bottom of page