MY Skincare Routine
- Some by mi & Nacific
- Aug 1, 2018
- 6 min read

Awal bulan dengan Aktif blog dulu guyss.. ini dia Skincare rutin aku setelah cuci muka, kenapa aku mau bahas kali ini karena hasilnya cukup memuaskan setelah 2 minggu pemakaian
uwuwuuuwu....
Pasti nama di atas sudah gak asing lagi di telinga para pecinta skincare korea
dan sangat poluler beberapa bulan belakangan ini ,
nah aku cerita dulu yah kenapa aku mau mencoba produk mereka, awalnya awal juni 2018 lalu aku sempet masuk rumah sakit karna sakit bagian lambung atau maag bagi aku cukup parah karena akhirnya selama hidup aku bisa merasakan dinginnya kamar Rumah sakit selama berhari-hari, yang membuat beberapa minggu timbul jerawat di area dagu, coba bisa google den ternyata beberapa jerawat timbul karena ada pencernaan dan penyakit yang menimbulkannya. dan untuk sementara aku stop vit yang masuk kedalam tubuh aku seperti White Ex dan Collagen nya, karna maag lambung bermasalah jadi jaga-jaga aja ya kaaan.. dan seberapa parah sih jerawatnya, sampai aku malu buat selfie 3 bulan belakangan ini selain di tutupi sama foundie yang lumayan tebal :'( jd breakout terparah *nangis di pojokan
dan sampai saatnya sembuh coba google skincare yang bisa memudarkan sedikit demi sedikit, ketemulah sama beberapa blog Beauty Skincare yang saranin 2produk ini
kita bahas yuk 1 persatu
SOME By Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner
Toner ini sudah aku gunakan kurang lebih 2minggu sampai saat ini, semua skincare cocok-cocokan ya guys,.. walaupun aku cocok mungkin di kulit yang lain kurang cocok, tapi aku mau bilang kalau aku tipe kulit sensitif yang kena panas bisa kemerahan, oily dan mudah berjerawat, dan ini cocok buat aku :D Puji Tuhan yah
Sensasi Pertama saat unboxing dan buka Some by Mi dari kotaknya, lumayan keren sih ada barcode di segelnya yang bisa kita lihat dan cek keaslian produk ini.
nih seperti foto di bawah ini :

dan yang bukan main buat penasaran dia mengklaim bahwa membantu membuat keajaiban dalam 30hari - dengan bahan yang bersahabat dengan kulit kita, lalu di bukalah isi box ini dan menemukan botol plastik yang berwarna hijau, dan isi di dalamnya wangi teh lembut yang agak pedes dikit, mkin kayak minyak kayu putih deh sensasi awalnya.
aku mau jelasin bahan kandungan yang membuat dia bisa mengklaim hal tsb :
1. Real Teatree 10.000 PPM
2. AHA
3. BHA
4. PHA
5. Niacinamide 2%
juga beberapa kandungan lainnya dibawah ini
Ingredients :
Water, Butylene Glycol,Dipropylene Glycol, Glycerin, Niacinamide, Melaleuca Alternifolia Tea Tree) Leaf Extract, Polyglyceryl-4 caprate Carica Papaya (Papaya) Fruit Extract Lens Esculenta (Lenti) Seed Extract, Hamamelis Virginiana Witch Hazel), Extract Nelumbo Nucifera Flower Extract, swiftlet Nest Extract, sodium Hyaluronate Fructan, Allantoin Adenosine, Hydroyethyl Urea, Xylitol Salicylic Acid, Lactobionic Acid, Citric Acid , Sodium Citrate, 1.2-Hexanediol, Benzyl Glycol, Ethylheeylglycerin,Raspberry Ketone, Mentha Piperita (Peppermint) Oil, No 20 Hazardous ingredients Tested.
nah yang menarik kita sering kali melihat kandungan exfoliating di tempat lain hanya menggunakan AHA BHA , dan kali ini ada PHA nya yang notaben nya itu membantu menetralisirkan kandungan AHA BHA yang kurang baik untuk kulit kita, dengan Low pH toner jadi dipastikan aman,
Kegunaannya sendiripun bisa untuk :
1. Pore Care - mengecilkan pori-pori yang bedar dan mengangkat sisa kotoran yang menempel di wajah, (komedo juga bisa ikut terangkat).
2. Whitening karena mengandung Niacinamide namun ini lebih mencerahkan ya guys dan membuat kulit terlihat lebih kenyal bukan yang mencerahkan putih gimana gitu.
3. Moisturizing yang membuat kulit dehidrasi tetap terjaga kelembabannya.
Some By Mi sendiri sudah masuk dalam GMP sertifikat keamanan di Korea sendiri.
jadi sudah menjadi produk yang tidak bisa di lihat sebelah mata lagi. dan pemakaian 1minggu pagi dan malam yang paling aku rasain itu jerawat baru sedikit demi sedikit mengempis.
next
Natural Pacific / Nacific ( nama baru nya )

Phyto Niacin & Fresh Herb
Dua produk keluaran Nacific ini sangat populer di bidang nya sebelum berganti nama produk ini sudah sangat populer, karena salah satunya Origin Serum Natural Pacific pernah di sebut oleh Jun ji hyun saat wawancara tentang kulit mulus nya, dia menyebutkan serum ini jadi Holy Grail skincare nya dia. aduh ngarep-ngarep deh biar bisa semulus doi :D dari beberapa skincare serum yang dia punya dia menyebutkan ini salah satunya, Daebakkk... Eonnie <3
oke deh sekilas cerita kenapa aku mau coba selain karna si eonnie itu aku tetap melihat kandungannya ya guys, apakah aman dan sudah ada beberapa reccomendasi belum, ya kan kulit orang korea dari dasarnya dengan udara yang bersih disana juga air nya aja bagus banget , bagi mereka skincare pelengkap. dan Nacific ini merupakan
Global Top Beauty Creator Company itu di tuliskan dengan jelas di packaging mereka yang minimalis.
Dimulai dari
Phyto Niacin Whitening Essence
Kali ini Essence yang memiliki kandungan Niacin yang lebih banyak di dalamnya
dan diformulasikan khusus untuk membantu mencerahkan dan memberi kelembapan yang dibutuhkan kulit. Mengandung Niacinamide dan kandungan Vitamin C yang berasal dari Lemon, Morusalba Bark, dan Rosacanina yang dapat menutrisi dan membuat kulit lebih cerah bersinar, serta dilengkapi dengan Hyaluronic Acid dan Bamboo Sap yang dapat memberikan kelembapan secara menyeluruh, membuat kulit menjadi lebih lembut dan kenyal.
Ingredients: Bambusa Vulgaris Extract, Butylene Glycol, Glycerin, Niacinamide, 1,2-Hexanediol, Sodium Hyaluronate, Nelumbo Nucifera Flower Extract, Citrus Limon (Lemon) Fruit Extract, Morus Alba Bark Extract, 3-O-Ethyl Ascorbic Acid, Rosa Canina Fruit Extract, Leontopodium Alpinum Extract, Citric Acid, Sodium Benzoate, Potassium Sorbate, Arnica Montana Flower Extract, Achillea Millefolium Extract, Gentiana Lutea Root Extract, Artemisia Absinthium Extract, Alcohol, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Potassium Hydroxide.
Pertama kali buka kita bakalan binggung dengan aromanya, karena tidak memiliki bau sekalipun, dikirain palsu awalnya namun ternyata Nacific mengklaim bahwa kandungan bahan alaminya tidak memiliki bau sama sekali, baru kali ini sih pakai essence yang tidak mengandung pewangi, dan bahannya cair mudah menyerap, dan yang bikin aku suka dengan produk ini mengunakan plastik dan pipet jadi lebih aman juga lebih bersih saat di aplikasikan ke wajah, ( juga lebih irit gak tumpah-tumpah gitu kalau pakai essence)
dan kedua kita bahas si Holy Grail nya Eonnie
Fresh Herb Origin Serum
Memiliki Ingredients yang sangat banyak sekali dan mungkin akan nyampah sedikit nanti di bawah. Natural Pacific Fresh Herb Origin Serum mengandung berbagai bahan alami yang dapat memberikan banyak manfaat pada kulit. Diperkaya dengan antioksidan, serum ini dapat meningkatkan elastisitas kulit, mencegah munculnya keriput, menyeimbangkan produksi minyak, memberikan kelembapan dan meratakan warna kulit. Dilengkapi dengan Aloe Vera yang dapat memberikan efek menenangkan bagi kulit. Memiliki formula yang mudah menyerap dan meninggalkan tingling sensation setelah diaplikasikan, namun untuk beberapa wajah yang di angap kurang sehat atau lagi breackout, karena aku memakai ini setelah pemakaian Some by mi 12 hr aku gak merasakan sensasi nyelekitnya sih, karna mungkin toner Some by mi membantu untuk exfoliating kotoran dan sisi sensitif aku. nanti bibawah aku bahas lagi.
sekarang kita bahas fresh herb serum ini dulu
Ingredients: Aloe Barbadensis Leaf Water, Aspalathus Linearis Extract, Glycerin, Helianthus Annuus Seed Oil, Hydrogenated palm oil,Simmondsia Chinensis Seed Oil, Punica Granatum Fruit Extract, Ficus Carica Fruit Extract, Morus Alba Fruit Extract, Ginkgo Biloba Nut Extract, Hippophae Rhamnoides Oil, Argania spinosa Kernel Oil, Camellia Sinensis Leaf Extract, Vitis Vinifera Fruit Extract, Citrus Aurantium Dulcis Fruit Extract, Pyrus Malus Fruit Extract, Lemon Fruit Extract, Citrus Aurantifolia Fruit Extract, Citric Acid, Aminobutyric acid, Zanthoxylum Piperitum Fruit Extract, Pulsatilla Koreana Extract, Usnea Barbata Extract, Sodium chloride, Tocopheryl Acetate, Adenosine
Dari Packaging nya sama seperti Phyto Niacin sekarang sudah aman menggunakan plastik dan tidak takut pecah, juga jadi super irit menggunakan pipet. berbeda dari Phyto Niacin yang ini memiliki bau yang segar seperti wangi jeruk yang lembut dan lebih oily ketika dipakai (agak sedikit lengket) lebih baik di gunakan pada malam hari biar hasil maksimal di pagi harinya.
dan bisa di lihat dari foto di bawah kandungan di dalamnya terpisah guys, jadi dikocok dlu yah sebelum di gunakan dan harus dengan cepat di aplikasikan karna mudah menyatu kembali. itu sih saran aku :D
Cara aku menggunakan ke 3 skincare ini :
Pagi Hari :
Cuci muka dengan menggunakan Senka Perfect Whip - gunakan Toner dari Some by Mi dengan kapas ( 2-3tetes cukup) -
Phyto Niacin Whitening essence baru deh menggunakan makeup.
Malam hari :
Cuci muka sebelum tidur dengan Senka Perfect Whip - gunakan Toner dari Some by Mi dengan kapas ( 3-4 tetes untuk malam agar lebih banyak yang menyerap saat tidur ) -
Freh Herb digunakan dengan cara dikocok hingga oil dan waternya menyatu ( dengan pipet di ambil lebih cepat ya guys karena mudah terpisah lagi)
Hasil yang aku rasakan dalam 1minggu menggunakan Some by Mi tanpa di barengi Nacific :
1. Jerawat baru kempes lebih cepat,
2. Kulit yang kasar jadi lebih lembut
3. Sensasi melembabkannya sedikit kurang dapet tapi wajah kelihatan lebih licin tapi gakk berminyak.
4. memudarkan sedikit demi sedikit bekas breackout kemarin
5. dan komedo juga pori-pori walaupun belum menghilang tapi terlihat lebih gak separah sebelumnya. (memang sebelumnya juga gak terlalu terlihat jelas)
Hasil 2minggu lebih menggunakan some by mi dan nacific 1minggu :
1. Pori-pori terlihat seperti mengecil entah produk yang mana yang bekerja. cuma aku jatuh cinta sama ke 3 nya.
2. Jerawat seperti gak mau muncul lagi bekasnya memudah hampir 60%
3. yang aku kurang suka itu kulit jadi licin bak plastik, dan licinnn bgt beberapa orang mungkin berangapan itu bagus tapi terlalu licin muka kayak di plastikin :D
4. tapi ada nilai plus nya juga ngaplikasiin foundie atau BB cream jadi lebih mudah, ambil positif nya aja ya guys.
Sekian Review dan Cara aku merawat kulit wajah sehari-hari... makasihdan semoga membantu.
Dan ini hasil pemakaian ke 3 produk ini dalam waktu 3minggu, jujur kalau lihat aslinya lebih tersamarkan, "kata mami aku lebih smooth dan tandanya berkurang lumayan banyak loh" jadi kalau saran aku nih jaga makan ya gus kalau sudah kena lambung atau maag jerawat bakal tumbuh lebih banyak dan susah banget ilanginnya, tapi untungnya aku ketemu produk ini. kalau bisa di cegah jangan sampai mengobati ya >.< dan semoga pemakaian lebih lama wajah aku kembali mulus kayak baby :P *ngarep dulu ah

Comments