top of page

Bio Oil

  • PurCellin Oil
  • Apr 25, 2018
  • 2 min read

Hiiiii All kali ini aku mau review tentang Oil yang sudah hampir 1,5tahun aku beli

< sudah habis 6-7botol :D. Secinta itu sampe selalu stock dan takut kehabisan.

Kenapa ? Bagi wanita ada tanda luka dan bahkan stretch mark saat perubahan ddikala diet

menjadi kan kita takut dan malu banget.

Beberapa wanita di indonesia mengalaminya apalagi kalau baru saja melahirkan, eits tapi kadang untuk anak remaja seperti kita yang jaman sekarang makan dipenuhi dengan junk food bisa loh tiba-tiba si guratan halus itu muncul,

Diet itu tubuh kita mendadak menjadi kurus bahkan saat strees pun kita menjadi kurus, kadang kulit yang kurang vitamin dan collagen membuat perenggangan terjadi di bagian-bagian yang tidak di inginkan., sebelum aku tau manfaat collagen ini lah si Oil Ajaib yang memudarkan sedikit tanda-tanda dikulitku.

Hanya untuk penggunaan di Luar ya guys, aku sih recommend

Positive (+) :

1. Scar ( Bekas Luka ) = bekas di gigit nyamuk dan luka bakar maupun luka baret perlahan hilang.

2. Stretch mark ini super ajaib sih bila muncul warna guratan pink di pijatkan saja bio oil 1-2 minggu hilang sempurna ( tiap orang berbeda ya) cuma untuk yang berwarna putih tahapnya lebih lama tp 80% pasti memudar.

3.Uneven Skin Tone (kalau habis ke pantai berenang belang pakai ini saja)

4. Ageing skin ( proses penuaan terjadi di atas umur 25tahun jadi bisa menggunakan ini dari luar dan dari dalam dengan collagen)

5. Dehydrated Skin ( oke ini aku banget kulit bagian tangan dan kaki kering banget membantu banget loh).

6. Bisa dipakai Sedikit dan dipijat searah jarum jam (hemat)

Negative (-) :

1. Bila kena Luka tidak bisa hilang malah buat iritasi dikit ( pastikan luka sudah benar-benar tertutup rapat tinggal bekasnya saja ya)

2. bisa menghilangkan bekas jerawat tapi tidak boleh kena jerawatnya ya, lagi-lagi takut iritasi ke luka atau jerawat yang masih butuh pengobatan.

3. Lama tapi pasti (kadang semua orang mau yang instan cuma ini gak seinstan itu )


Comments


Recent Posts
Archive
bottom of page